Powered By Blogger

Rabu, 08 April 2009

PENYAKIT USUS BESAR DANPENYAKIT USUS HALUS DAN USUS BESAR SAAT HAMIL

PENYAKIT USUS HALUS DAN USUS BESAR SAAT HAMIL

a. Ileus

Bisa dijumpai dalam kehamilan, persalinan dan nifas, terutama pada partus lam, setelah bedah (operasi) kebidanan dan sebagainya. Ileus paralitikus lebih sering dari pada Ileus obstruktif.
Gejala : muntah, perut kembung (meteorismus), obstipasi dan bising usus diam (paralitis) dan bising usus bunti logam (obstruksi).
Diagnosa lebih jelas dengan foto rontgent. Konsultasi ahli bedah sangat dianjurkan.

Penanganan:
- Ileus obstruktif : segera tindakan operasi
- Ileus Paralitis : terapi konservati

b. Volvolus Usus

Usus terputar pada pangkalnya sehingga terjadi strangulasi (terjepit). Hal ini dapat dijumpai pada kehamilan dan persalinan. Sangat gawat (abdomen akut) yang memerlukan tindakan operatif segera. Kerjasama dengan ahli bedah.

c. Hernia

Bermacam-macam hernia dapat timbul atau bersamaan dengan kehamilan yaitu hernia ingualis, umbilikalis, femolaris, dan lainnya. Pembesaran rahim, kala II persalinan biasanya tidak memperberat hernia. Apabila tidak terjadi inkarserasi (terjepit), penanganan dengan konservatif. Bila terjadi inkarserasi segera lakukan tindakan operatif.

d. Kolitis Ulseorsa

Adalah peradangan dan luka-luka kecil pada usus besar, sifatnya kronis.
Gejala : mencret (diare) sering waktu pagi, bercampur darah, rasa nyeri, demam, anoreksia, dan tubuh menjadi kurus.
Pengaruh kehamilan terhadap penyakit ini bervariasi : bisa tetap, menjadi lebih buruk dan bisa pula justru membaik. Pengaruh penyakit secara langsung terhadap kehamilan dan persalinan tidak ada.

e. Hemorrhoid (wasir)

Yaitu pemekaran / pelebaran pembuluh-pembuluh darah di rektum.
Wasir yang sudah ada bisa menjadi lebih besar karena kehamilan. Pada waktu defekasi (buang air besar) akan terasa nyeri dan luka serta bisa mengeluarkan darah. Keadaan akan semakin berat bila ada komplikasi infeksi. Prolaps (penyembulan keluar) hemoroid bisa terjadi waktu defekasi dan pada kala II persalinan (akibat mengedan). Secara umum wasir tidak mengganggu kehamilan dan proses persaliman.


(dikutip dari majalah nikah)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar